Follow Us

|
JADWAL SHOLAT Subuh 04:40:55 WIB | Dzuhur 11:59:10 WIB | Ashar 15:19:22 WIB | Magrib 17:52:17 WIB | Isya 19:04:59 WIB
BERITA UTAMA

Gubernur menjadi Keynote Speech dalam Seminar Governance, Risk and Control Akuntabilitas Gempa

Minggu, 23/06/2019 | 14:09 WIB
Red IT: Firman Wage Prasetyo
Getty Images ©2019 GetarMerdeka.com - Foto: PRCC Biro Humas NTB
Mataram, GetarMerdeka.com - Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah menjadi Keynote Speech pada kegiatan Seminar Governance, Risk and Control Akuntabilitas Penanganan Pasca Bencana Gempa Bumi di Provinsi Nusa Tenggara Barat dalam Rangka HUT Ke-36 Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) bertempat di Aula Bumi Gora Kantor BPKP NTB, Selasa lalu.
Pada kegiatan ini, BPKP Provinsi NTB sekaligus melakukan launching ICA (Immediate Corrective Action) dan prototype Aplikasi MAP-G (Monitoring Akuntabilitas Penanganan Gempa).
Gubernur mengucapkan selamat ulang tahun ke-36 kepada BPKP. Ia menyampaikan apresiasinya untuk BPKP Provinsi NTB atas terselenggaranya seminar serta launching aplikasi yang dilakukan.
''Kami ucapkan selamat, semoga terobosan yang dilakukan BPKP NTB ini bisa bermanfaat dalam penanganan gempa,'' terang Doktor Zul.
Doktor Zul berharap aplikasi yang baru saja diperkenalkan tersebut dapat segera digunakan dan memberi banyak manfaat bagi masyarakat Nusa Tenggara Barat.
"Dengan munculnya aplikasi ini diharapkan mampu menjangkau semua Kabupaten dan Kota yang ada di NTB ini,'' pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Perwakilan BPKP Provinsi NTB, Agus Puruhitaarga Purnomo Widodo mengungkapkan bahwa kegiatan seminar ini juga sebagai ajang silaturahim dengan pemerintah provinsi NTB.
''Ini untuk menegaskan komitmen kita semua dalam rangka rekonstruksi dan rehabilitasi penanganan pasca gempa,'' ungkap Agus.

Image and video hosting by TinyPic
[RO1/HMS/GMC]


Indonesia Satu

Merdeka Network


ADVERTISEMENT SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

ADVERTISEMENT SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

ADVERTORIAL NTB GEMILANG JILID II ZUL ROHMI

ADVERTORIAL NTB GEMILANG JILID II ZUL ROHMI
ADVERTISEMENT